Daerah Otonomi Baru : Pemekaran Didukung Penuh Masyarakat Papua

 

Papua – Pemekaran yang dilakukan oleh pemerintah pusat kepada provinsi Papua mendapatkan dukungan dan apresiasi penuh dari masyarakat papua khususnya Pemuda Tabi Bersatu yang mana wilayah tersebut meriputi Kabupaten Jayapura, Kota Jayapura, Kabupaten Keerom, Kabupaten Sarmi, Kabuparen Membramo Raya.


Dukungan dan apresiasi tersebut disampaikan oleh Tokoh Pemuda Tabi, John Robert Manggo atau biasa yang sering dipanggil Roma, dirinya mendukung dan megapresiasi kinerja pemerintah dalam memberikan Daerah Otonomi Baru kepada Provinsi Papua dimana dirinya mengharapkan dengan adanya Daerah Otonomi Baru dapat memperbaiki system pemerintahan yang jauh lebih baik dan mencari bibit – bibit unggul papua sebagai pemimpin.

 

“Sebagaimana kita pahami bersama bahwa pemekaran provinsi di Papua merupakan suatu langkah strategis yang ditempuh pemerintah pusat untuk meningkatkan kualitas pelaksanaan tugas pemerintahan, baik dalam rangka pelayanan, pemberdayaan dan pembangunan menuju terwujudnya suatu tatanan kehidupan masyarakat yang maju, mandiri, sejahtera, adil dan Makmur. Selain itu dari adanya pemerintahan ini kita juga dapat melihat potensi anak – anak papua sebagai pemimpin yang dapat bersaing dengan daerah lainya,” tutur Rooma

 

Tidak hanya itu dirinya juga menyampaikan bahwa pandangan dari masyarakat tabi memiliki kesamaan pandangan dimana mendukung dan perlunya pemekaran di Provinsi Papua bahkan mengarah pada pentingnya pemekaran provinsi sebagai suatu kebutuhan.

 

"Kami dapat menggarisbawahi bahwa mayoritas pemuda dan masyarakat di wilayah Tabi memiliki pandangan yang sama, kami mendukung perlunya pemekaran di Provinsi Papua bahkan lebih khusus telah mengarah kepada pentingnya pemekaran Provinsi Tabi Papua sebagai suatu kebutuhan yang harus segera diprioritaskan oleh Pemerintah Pusat," tutupnya.

Posting Komentar

0 Komentar